Kalau kata orang, nama adalah Doa. Yap, sama dengan perkataan adalah doa. Apa yang kita ucapkan adalah harapan-harapan kita. Itulah kenapa, kita harus menjaga perkataan kita supaya selalu positif dan menjadi doa yang baik untuk kita.
Dengan harapan itulah, aku akhirnya memilih judul blog "Karen berkata-kata". Awalnya bingung sih, mau bikin apa gitu ya. Bahkan ketika menentukan Niche / Tema blog sendiri saja juga ngga mudah. Cara untuk menentukan tema blog bisa kamu baca lengkap di sini.
Niatan awal sebenarnya aku pengen bikin blog yang isinya gado-gado semacam majalah atau tabloid wanita jaman baheula. Dulu ada tuh tabloid wanita favorite ibu (dan aku suka baca juga akhirnya) yang judulnya Aura. Hahahahaha, kids jaman now mungkin malah ngga tau deh apa itu tabloid.
Di dalam tabloid Aura itu, semua informasi yang dibutuhkan wanita ada. Dimulai dari rubrik ramalan bintang, wawancara Artis yang saat itu sedang Hits, trend make up dan rambut, petuah-petuah kehidupan, sampai pengajaran Lao Tze. Perlu dicatat, bahwa tabloid ini isinya bener-bener informatif tanpa mengandung unsur lebay. Gak tau ya, kenapa dulu ngga milih Femina, mungkin selain karena mahal banyak banget iklannya.
Nah, kalau aku pakai nama Aura, kan kesannya jiplak banget ye kan. Aku akhirnya blogwalking ke bebeberapa Blogger famous di jamannya. Salah satunya Raditya Dika. Sempet banget dah, waktu itu kepengen bikin blog isinya draft cerpen seperti Radit punya. Tapi seperti biasa, motivasinya kurang lalu gagal. Wkwkwkwkwkwkwk.
Terinspirasi dari Raditya Dika, aku mulai berpikir, kenapa enggak pakai nama sendiri. Bukan mau sok famous, tapi dari pusing milih-milih nama hahahahhahahah. Kenapa Karen berkata-kata, ibaratnya seperti aku sendiri sedang ngobrol dengan semua pembaca blogku. Ngobrolin apa aja yang aku tau (dalam hal ini tema atau niche tadi). Kalau Karen bercerita kan kesannya aku ngedongeng gitu ya.. atau kalau Karen Ngobrol kesannya kayak ngerumpi banget lah. Hahahahahaha.
Tapi eh tapi,
Aku punya kakak yang dulu sempet mendulang emas dari Adsense malah bilang, kalau kamu mau bikin nama web yang sama dengan nama kamu, kamu harus kuat di personal branding. Jleb.
Makjang, famous juga enggak aku tuh. Hahahahahahaha.
Dia dulu pernah punya web umum, yang provide file-file yang di butuhkan orang. Web dia yang famous itu aja nggak dikasih nama dia hahahahah. Kakakku bilang, kalau mau kejar SEO, salah satunya adalah nama domain yang jadi top of mind orang-orang tentang niche kamu. Misalnya aja kalau kamu membahas tentang skincare, akan lebih baik kalau nama web semacam ulasanskincare dot com.
Tapi kan kayaknya enggak banget, untuk web all about skincare and make up yah. Kebanyakan kalau aku perhatikan, beauty blogger lebih sering menggunakan nama mereka sendiri.
Alasannya kenapa ?
Simple sih menurutku, its all credibility. Yap, kredibiltas kita sebagai beauty blogger dipertaruhkan di sini. Coba deh, dibandingkan nama web seperti ulasanskincare dot com dibanding nama personal kamu lebih percaya mana ? Hihihihihi
Kalau menurutku ya, sebagai beauty blogger, kita tu wajib mencoba produk yang kita pakai sebelum membuat reviewnya. Entah itu kita akan pakai lagi atau tidak, masing-masing punya pilihannya. Tapi setidaknya kita pernah pegang barangnya, dan pernah pakai produknya. Jadi kita bisa menulis, produk yang kita pakai itu seperti apa. Dan, disitulah kredibilitas kita.
So, bagaimana menentukan Judul Blog yang tepat untuk blog kita ?
Menurutku ya tergantung nichenya atau temanya. Makannya kenapa menentukan tema / niche blog kita itu penting, seperti yang aku bahas kemarin. Kalau seperti yang aku bilang, kalau kamu mau bikin blog yang isinya review, pengalaman pribadi akan lebih baik kalau kamu pakai nama kamu. Tapi kalau kamu bikin blog yang provide sesuatu yang orang butuhkan, bikinlah judul web atau blog yang jadi top of mind hal itu. Misalnya kamu provide informasi tentang kesehatan, judul web yang bisa kamu buat misalnya selalusehat dot com.
Gampang kan?
No comments:
Post a Comment
Silakkan Subscribe untuk menuliskan komentar.
Note: Only a member of this blog may post a comment.